Selasa, 25 Juni 2013

INTERNET

Ilustrasi cara kerja internet yang merupakan sistem komputer jaringan
Apakah itu internet ?
Internet, sebagaimana terlihat  dari dua kata pembentuknya inter dan net merupakan jaringan komputer sedunia yang terhubung satu sama lain melalui kabel telepon,gelommbang radio, maupun satelit. Internet merupakan suatujaringan komputer yang sangat luas dan memiliki aturan tersendiri, ditujukan terutama bagi sarana komunikasi dan informasi dengan pengguna sedikitnya 20 juta orang sedunia. Karena luasnya jangkauan internet ini, orang lebih mengenalnya dengan world wide web (www) yang sebenarnya merupakan salah satu fasilitas yang dalam internet itu sendiri. Internet juga dalam hal ini tidak memliki “pusat” yang jelas. Internet lebih merupakan sekumpulan puluhan ribu/juta jaringan komputer dengan terdapat bermacam-macam layanan yang dapat diakses secara langsung (online), maupun merupakan bagian dari komponen pengguna perorangan. Jumlah komputer dalam internet ini terdiri atas ribuan, bahkan jutaan komputer yang saling terhubung dengan menggunakan satu bahasa dalam dunia komputer yang dikenal dengan Internet Protocol (IP).

Internet protokol (IP) ini sendiri merupakan bahasa atau aturan baku yang mengatur jalannya komunikasi dalam internet. Dengan adanya bahasa khusus ini, ia dapat mengatur  data atau informasi yang dikirimkan dari satu jaringan komputer ke jaringan komputer lainnya, dan memiliki kemampuan untuk memeriksa data dan informasi yang masuk, sehingga setiap data yang dikirimkan tidak akan pernah tersesat selama aturan bahasa internet protokolnya diikuti.

Fungsi utama Internet Protocol adalah sebagai identitas pemberian alamat pada setiap komputer yang terhubung ke dalam jaringan komputer. Alamat tersebut adalah dalam bentuk nomor-nomor yang cukup banyak dan sangat rumit. Nomor-nomor ini menjadi identitas tersendiri bagi komputer-komputer tersebut, yang berbeda satu dengan yang lain,sehingga data-data yang terkirim akan sampai ke komputer yang dituju dengan cepat. Contoh alamat komputer dalam internet antara lain, 165.203.302.45, 202.256.268.245, 10.19.10.1, dan lain-lain. Sistem pengalamatan dengan bentuk nomor demikian tentunya sangat tidak praktis dan menyulitkan bagi kita sebagai pengguna internet. Oleh karena itu, dengan bantuan program komputer tertentu alamat dalam bentuk nomor tersebut diperlihatkan kepada kita sebagai nama yang dapat kita mengerti danmudah diingat.dibandingkan menghafal alamat 165.203.302.45, tentunya kita merasa lebih nyaman dengan alamat, misalnya hhtp://july30buttatoa.blogspot.com, www. antara. co.id, dan sebagainya. Dan memang demikianlah adanya alamat di internet sekarang ini tampil dalam bentukhuruf dan nama khusus yang sebenarnya merupakan kumpulan nomor-nomor yang sangat rumit. Bayangkan jika kita harus menghafalkan ratusan atau ribuan nomor tersebut.

Mengenal alamat internet
Pada saat sekarang ini, dengan perkembangan teknologi internet yang cukup maju dan pesat, banyak sekali alamat di internet dengan namayang berbeda-beda. Alamat ini dikenal dengan sebutan (website). Kumpulan  huruf kecil seperti www.yahoo.com, www.facebook.com, www.july30buttatoa.blogspot.go.id, dan alamat situs-situs yang lainnya merupakan nama atau alamat situs dengan karakteristik dan klasifikasi yang berbeda-beda. Huruf-huruf seperti .com, .net, dan .co.id menunjukkan bahwa situs tersebut berada di suatu negara tertentu dan bergerak di bidang yang berbeda. Penentuan penamaan alamat-alamat situs ini diatur oleh sebuah lembaga khusus di Amerika Serikat bernama internic (Internet Network Information). Lembaga ini mengatur dan mencatat nama-nama domain sehingga tidak terjadi tumpang tindih alamat, yang nantinyadapat mengakibatkan kekacauan. Selain itu pengaturan ini bertujuan juga untuk mempermudah pengguna internet dalam mengunjungi dan menggunakan fasilitas yang ada pada situs yang dikunjunginya.

Alamat suatu situs di internet bisanya terdiri atas tiga atau empat kelompok huruf yang dipisahkan dengan titik (dot) dan ditulis tanpa spasi. Kelompok huruf pertama biasanya terdiri atas tiga huruf, yangmenunjukkan njenis program/aplikasi internet yang digunakan untuk menuju alamat tersebut.kelompok huruf kedua menunjukkan nama lembaga/perorangan pemilik situs. Sedangkan huruf ke tiga, bisanya tiga huruf untuk yang berada di luar Amerika Serikat biasanya dua huruf menunjukkan domain (wewenang/bidang garapan). Khusus untuk situs yang berada di luar Amerika Serikat ditambah dengan dengan dua huruf terakhir yang menunjukkan lokasi/negara tempat situs tersebut.
Contoh : www.hotmail.com; dapat kita baca sebagai situs di internet bernama hotmail yang bergerak di bidang komersial, berada di wilayah Amerika Serikat dan dapat dikunjungi dengan aplikasi www. Contoh lainnya : www.bapenas.go.id;  dapat kita baca sebagai situs di internet bernama Bappenas, merupakan suatu lembaga pemerintah, yang berada di Indonesia.
untuk memperjelas pembacaan alamat tersebut dapat dilihat seperti pada gambaran keterangan di bwah ini :
Struktur alamat situs internet (Domain)
Berikut adalah tabel domain yang sering kita lihat dan terdapat di situs Internet :
Domain yang berlaku di negara Amerika Serikat dan negara lainnya
Berikut beberapa kode negara selain negara Amerika Serikat yang biasa digunakan pada alamat situs internet :

Tidak ada komentar: